16 Mar 2018

Saya Bangga Menjadi Blogger

YES! Saya bangga menjadi seorang blogger. Yups! Sejak memutuskan resign dari pekerjaan, saya memantapkan diri untuk fokus menjadi seorang blogger. Awalnya sih saya hanya sekedar ikut-ikutan dan ingin mengembangkan kemampuan menulis.

Apa sih hebatnya menjadi seorang blogger sehingga akhirnya saya berani mengambil keputusan yang “aneh” menurut orang-orang di sekitar saya? Iya, aneh. Masa udah dapat penghasilan yang pasti tiap bulannya kok mau-maunya jadi blogger yang penghasilannya aja belum jelas. Meski secara finansial belum “menghasilkan” tetapi ada beberapa pengalaman berharga yang bisa saya peroleh ketika memutuskan menjadi seorang blogger.

Penasaran apa aja? Yuk lanjutin baca harus sampai selesai ya! ^^ 

Ketika menjadi seorang blogger, tentunya saya ingin pertemanan dengan sesame blogger. Saya kemudian bergabung dengan komunitas online dan offline. Dari komunitas tersebut, saya memperoleh banyak teman dari berbagai daerah di tanah air bahkan ada juga yang berasal dari luar negeri. Meski gak bertatap muka langsung sih, tetapi banyak manfaat yang saya peroleh dari hubungan pertemanan tersebut. Satu diantaranya ilmu tentang blogging. Teman-teman komunitas inilah yang mengajarkan saya tentang seluk beluk ngeblog. Beruntungnya, ketika saya menemukan kesulitan dan bertanya, mereka tak segan-segan untuk membantu.

Dapat kesempatan istimewa diundang dalam berbagai acara. Misalnya launching produk tertentu. Saya bisa mendapatkan produk secara gratis tis. Kusenang. ^_^ 

Bisa bertemu dengan orang-orang hebat yang kemungkinan tuk bertemu sangat sangat kecil bahkan mustahil jika saja saya gak menyandang predikat blogger. Ya meski belum banyak. Setidaknya ada terselip rasa bangga. Dan memandangi foto bersama tokoh tersebut, bisa jadi pembakar semangat di kala sedang ngedrop. Karena mereka untuk menjadi sukses seperti sekarang ini memerlukan proses panjang. Yups, dari mereka saya belajar arti sebuah kesuksesan yang sesungguhnya. Gak ada sukses secara instan. Ada proses yang harus dilalui dan gak selamanya mudah. Hmmm … Semoga kelak saya bisa meraih sukses sesuai dengan bidang yang saya geluti saat ini. Maulah awak ini jadi blogger hits macam mastah-mastah di luar sana.

Tak hanya itu, materi juga ternyata mengikuti loh. Beberapa kali saya ikut acara blogger dan memperoleh fee yang lumayan. Yeaaaay! Bahkan beberapa waktu lalu, untuk pertama kalinya saya mendapat tawaran kerja sama. Kusenaaang! Sssst … sebenarnya ini yang paling saya suka menjadi blogger. Bekerja dari rumah tapi pundi-pundi rupiah bertambah. Semoga semakin banyak tawaran-tawaran kerja sama yang berdatangan. Mari katakan, AMIN! *iya, supaya rekening tabunganku semakin gendut*

Ketika memperkenalkan diri bahwa saya adalah seorang blogger, ada value tersendiri loh. Pernah saya mengunjungi sebuah kafe, saya pesan makanan dan minuman. Dan ketika si pemilik kafe mengetahui saya adalah blogger, semua makanan dan minuman yang telah saya pesan tadi gak perlu dibayar alias GRATIS! Bahkan dikasih bonus tuk dibawa pulang. Enak toh?

Kamu punya juga hobi nulis? Dikembangin dong! Siapa tahu hobi nulis kamu bisa menghasilkan uang. Dan jangan pandang sebelah mata seorang blogger. Jika ditekuni, tak menutup kemungkinan ngeblog yang akan membawa kita menuju puncak kesuksesan. Sudah banyak kok contoh nyatanya. Tapi perlu diingat gak ada sukses yang instan. Begitu juga dengan ngeblog. Para mastah itu juga gak mungkin tiba-tiba menjadi hebat seperti sekarang kalau saja mereka hanya berdiam diri saja. Do your action!



Salam,
~RP~       

1 komentar:

  1. Bener banget itu mbak... kalau mau fokus ke sesuatu haru bergabung bersama komunitasnya minimal..

    BalasHapus

terima kasih untuk beringan hati memberikan komentar :)